Senin, 21 Desember 2015

Keterampilan Pembelajaran IPS MI



BAB I
PENDAHULUAN
A.     Latar Belakang
Keterampilan dasar dalam pembelajaran IPS merupakan pokok bahasan yang sangat penting untuk dipahami terutama bagi calon guru di SD/MI, karena guru merupakan salah satu sumber belajar yang utama dan tentu saja harus memiliki banyak informasi, terutama informasi yang berhubungan dengan IPS yang akan ditransfer kepada siswa-siswa di dalam kelas.
Kedudukan guru mempunyai arti penting dalam pendidikan. Arti penting itu bertolak dari tugas dan tanggung jawab guru yang cukup berat untuk mencerdasarkan anak didiknya. Kerangka berpikir demikian menghendaki seorang guru untuk melengkapi dirinya dengan berbagai keterampilan yang diharapkan dapat membantu dalam menjalankan tugasnya dalam berinteraksi dengan peserta didik ketika proses pembelajaran berlangsung, terutama dalam pembelajaran IPS MI.
Oleh karena itu, pada makalah ini akan dibahas secara umum mengenai keterampilan dasar pembelajaran IPS MI yang meliputi pengertian keterampilan dasar mengajar, macam-macam keterampilan dasar mengajar IPS MI dan macam-macam keterampilan mengajar dalam pembelajaran IPS MI.

B.     Rumusan Masalah
1.        Apa yang dimaksud dengan pembelajaran IPS MI?
2.        Apa tujuan adanya pembelajaran IPS MI?
3.        Apa saja keterampilan dasar dala pembelajaran IPS MI?
4.        Sebutkan beberapa keterampilan yang ada dalam pembelajaran IPS MI?


C.    Tujuan Penulisan
1.    Bagi penulis
a.    Dapat menambah wawasan.
b.    Mengetahui rincian dari beberapa pembelajaran IPS MI
2.    Bagi pembaca
a.    Untuk mengetahui pembelajaran IPS MI
b.    Dapat digunakan sebagai bahan kajian dan bahan referansi dalam pembuatan  makalah yang berkaitan dengan materi yang kami  sajikan pada lain waktu maupun sebagai bahan bacaan di waktu senggang.

BAB II
PEMBAHASAN
A.      Keterampilan Dasar Mengajar.
Mengajar adalah perbuatan yang kompleks yang merupakan pengintegrasian secara utuh berbagai komponen kemampuan. Komponen kemampuan tersebut berupa pengetahuan, keterampilan, serta sikap dan nilai. Seorang guru dituntut untuk dapat menguasai materi dan sistem penyampaian di dalam kelas, selain itu guru juga harus berlatih menguasai keterampilan dasar mengajar.
Keterampilan dasar mengajar merupakan keterampilan yang kompleks, yang pada dasarnya merupakan pengintegrasian untuh dari berbagai keterampilan yang jumlahnya sangat banyak. Diantara keterampilan yang sangat benyak tersebut, menurut hasil penelitian (Turney, 1987) terdapat 8 keterampilan dasar mengajar yang dianggap sangat berperan dalam keberhasilan kegiatan mengajar  Kedelapan keterampilan tersebut  terdiri dari:
1.    Keterampilan membuka dan menutup pelajaran
2.    Keterampilan bertanya
3.    Keterampilan menjelaskan
4.    Keterampilan mengelola kelas
5.    Keterampilan mengadakan variasi
6.    Keterampilan membimbing diskusi kelompok kecil
7.    Keterampilan mengajar kelompok kecil dan perorangan
8.    Keterampilan memberi penguatan
B.       Keterampilan Dasar Mengajar IPS MI
Beberapa keterampilan dasar mengajar yang harus dikuasai oleh guru dalam pembelajaran IPS MI antara lain keterampilan membuka dan menutup pelajaran, keterampilan bertanya, keterampilan menjelaskan, keterampilan mengelola kelas, keterampilan mengadakan variasi, keterampilan membimbing diskusi kelompok kecil, keterampilan mengajar kelompok kecil dan perorangan, serta keterampilan memberi penguatan.
1.      Keterampilan membuka dan menutup pelajaran
Membuka dan menutup pelajaran merupakan dua kegiatan rutin yang dilakukan guru disaat memulai dan mengakhiri pelajaran.

Membuka pelajaran merupakan kegiatan yang dilakukan oleh guru untuk menciptakan suasana siap mental dan penuh dan penuh perhatian pada siswa. Sedangkan menutup pelajaran merupakan kegiatan yang dilakukan guru untuk mengakhiri kegiatan dari inti pelajaran.[1]
2.      Keterampilan bertanya
Keterampilan bertanya sangat perlu dikuasai oleh guru karena hampir setiap kegiatan belajar mengajar guru mengajukan pertanyaan dan kualitas pertanyaan guru menentukan kualitas jawaban murid.
3.      Keterampilan menjelaskan
Dalam kegiatan belajar mengajar, atau pelatihan, menjelaskan berarti mengorganisasikan materi pelajaran dalam tata urutan yang terencana secara sistematis, sehingga dengan mudah dapat dipahami oleh siswa. Dari definisi tersebut dapat dipahami bahwa keterampilan menjelaskan mutlak dimiliki oleh guru.
4.      Keterampilan mengelola kelas
Keterampilan mengelola kelas merupakan keterampilan dalam menciptakan dan mempertahankan kondisi elas yang optimal supaya terjadinya proses belajar mengajar yang serasi dan efektif.
5.      Keterampilan mengadakan variasi
Meurut Wingkel (1986:139) keterampilan menggunakan variasi diartikan sebagai perbuatan guru dalam proses belajar mengajar yang bertujuan untuk mengatasi kebosanan siswa sehingga dalam proses belajarnya siswa senantiasa menunjukkan ketekunan, keantusiasan, serta berperan secara aktif.[2]
6.      Keterampilan membimbing diskusi kelompok kecil
Diskusi kelompok kecil merupakan salah satu bentuk kegiatan belajar mengajar yang penggunaannya cukup sering diperlukan.
7.      Keterampilan mengajar kelompok kecil dan perorangan
Mengajar kelompok kecil dan perorangan merupakan suatu bentuk pembelajaran yang memungkinkan guru memberikan perhatian terhadap setiap peserta didik dan menjalin hubungan yang akrab antara guru dengan peserta didik.
Mengajar kelompok kecil dan peroranagn, terjadi dalam konteks pengajaran klasikal. Penguasaan keterampilan mengajar kelompok kecil dan perorangan memungkinkan guru dapat mengelola kegiatan ini dengan efektif dan efisien.
8.      Keterampilan memberi penguatan
Penguatan adalah respon terhadap suatu tingkah laku yang dapat meningkatkan kemungkinan berulangnya kembali tingkah laku tersebut.
Seorang guru perlu menguasai keterampilan memberikan penguatan karena penguatan merupakan dorongan bagi siswa untuk meningkatkan penampilannya, serta dapat meningkatkan perhatian.
Keterampilan memberika penguatan bertujuan untuk meningkatkan perhatian siswa, melancarkan atau memudahkan proses belajar, membangkitkan dan mempertahankan motivasi, mengontrol atau mengubah sikap yang mengganggu ke arah tingkah laku belajar yang produktif, mengembangkan dan mengatur diri sendiri dalam belajar, mengarah pada cara berfikir yang baik dan inisiatif pribadi.
Pemberian penguatan menurut Wingkel (1986 : 236) :
a.         Perhatian kepada guru, kawan, atau objek diskusi
b.         Tingkah laku belajar, membaca, pekerjaan di papan tulis
c.         Penyelesaian hasil pekerjaan (PR)
d.        Kualitas pekerjaan atau tugas (kerapian, keindahan)
e.         Perbaikan / penyempurnaan tugas
f.          Tugas – tugas mandiri






[1] Etin Solihatin, Strategi Pembelajaran PPKN (Jakarta : PT. Bumi Aksara, 2013)

[2] Uno Hamzah, Orientasi Baru Dalam Psikologi Pembelajaran (Jakarta : PT. Bumi Aksara, 2006 )










1 komentar:

  1. If you're attempting to lose kilograms then you absolutely need to jump on this totally brand new custom keto diet.

    To create this keto diet, licenced nutritionists, personal trainers, and chefs joined together to provide keto meal plans that are powerful, convenient, money-efficient, and delightful.

    Since their grand opening in 2019, 100's of people have already transformed their body and well-being with the benefits a smart keto diet can provide.

    Speaking of benefits; in this link, you'll discover eight scientifically-confirmed ones provided by the keto diet.

    BalasHapus